Kabupaten Aceh Tamiang Resmi Miliki Lapangan Tembak Pistol

Kabupaten Aceh Tamiang Resmi Miliki Lapangan Tembak Pistol
Pj. Bupati Aceh Tamiang Dr. Drs. Meurah Budiman, SH, MH, bersama unsur Forkopimda melakukan prosesi potong pita peresmian lapangan tembak pistol Makodim 0117/Aceh Tamiang. [Dok. Prokopim 2023]

Aceh Tamiang, MimbarRiau.com -- Kabupaten Aceh Tamiang kini resmi memiliki lapangan tembak pistol Paraduta Kodim 0117/Atam setelah diresmikan oleh Pj. Bupati Aceh Tamiang Dr. Drs. Meurah Budiman, SH, MH, di Makodim 0117 Kamis (16/11/23).

Peresmian ditandai dengan pemotongan pita oleh Dandim 0117/Atam Letkol Czi Alfian Rachmad Purnamasidi, S.IP, M.Si, didampingi Pj. Bupati Meurah, Unsur Forkopimda, dan tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Pj. Bupati Meurah mengucapkan selamat kepada Dandim 0117/Atam atas terbangunnya sarana olahraga tembak tersebut.

"Semoga bangunan ini dapat menjadi simbol kemajuan olahraga tembak di Aceh Tamiang. Dengan adanya lapangan tembak ini, diharapkan dapat meningkatkan kemampuan para atlet tembak Aceh Tamiang, baik yang berasal dari kalangan TNI maupun masyarakat umum," ujar PJ Bupati Meurah.

Pj. Bupati Meurah juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam pembangunan lapangan tembak tersebut.

"Terimakasih kepada rekan-rekan sekalian, semoga Lapangan tembak ini bisa digunakan oleh berbagai pihak yang ingin mengasah ketrampilan menembaknya," ucap Meurah lagi.

Lapangan Tembak Pistol Paraduta Kodim 0117/Atam memiliki luas sekitar 1.000 meter persegi dan dilengkapi dengan berbagai fasilitas, seperti delapan lajur tembak, ruang tembak, dan gudang senjata.

Lapangan tembak ini diperuntukkan bagi latihan menembak bagi para prajurit TNI, anggota Polri, dan masyarakat umum.

Pembukaan lapangan tembak ini diharapkan dapat meningkatkan minat masyarakat terhadap olahraga menembak sehingga melahirkan atlet-atlet tembak berprestasi yang dapat mengharumkan nama Aceh Tamiang di kancah nasional maupun internasional.**(tarm/MR)

Berita Lainnya

Index